Monday, 24 February 2014

TUHAN YANG SEBENARNYA



Tuhan Yang Maha Esa
 
Tuhan adalah Tuhan. Makhluk adalah makhluk.

Tuhan dapat Menciptakan makhluk, akan tetapi tidak dapat menjadi makhluk.

Tuhan memang dapat melakukan dan menciptakan segalanya, akan tetapi kita juga perlu menggunakan akal.

Tuhan tidak hanya dapat dirasakan dihati, akan tetapi juga dapat masuk diakal.

Tuhan Menciptakan ini semua tidak lain dan tidak bukan dalam perkara keTuhanan, jadi Tuhan tidak akan berbuat sia-sia.

Tuhan tidak akan dapat menjadi apa yang Dia Ciptakan.

Tuhan menciptakan makhluk semata-mata hanya untuk beribadah padanya.

Tuhan tidak membutuhkan kita, akan tetapi kitalah yang membutuhkan Dia.

Tuhan akan tetap pada keAgungan-Nya. Dan tidak ada Tuhan yang merendah, merendah adalah sikap yang perlu makhluk terapkan.

Tuhan tidak akan dapat menjadi makhluk, masuk kedalam tubuh makhuk, atau bereinkarnarsi sebagai makhluk, walaupun Dia dapat melakukan segalanya.

Tuhan adalah Tuhan. Jangan samakan Tuhan dengan makhluk apapun itu kategori dan alasannya. Baik sifat-sifatnya apalagi hingga rupanya.

Jangan katakan Ruh Tuhan, sebab setiap segala sesuatu yang memiliki ruh tentu memiliki jasad. Tuhan adalah Zat Yang Maha Agung yang tidak sama dan serupa dengan makhluk.

Semoga bermanfaat :)

No comments: